Vaksinasi Massal Pemda DIY Sasar ASN Hingga Keluarga Keraton Yogyakarta
BANTUL, iNews.id – Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (Pemda DIY) menggelar vaksinasi massal dengan menyasar kepada Aparatur Sipil Negara (ASN). Vaksinasi dipusatkan di Jogja Expo Center (JEC) mulai hari ini sampai Jumat (19/3/2021).
“Kita laksanakan lima hari dengan target per hari 2.500 orang sehingga pekan ini ada 11.000 orang yang divaksin,” kata Juru Bicara Gugus Penanganan Covid-19 Pemda DIY, Berty Murtiningsih, Senin (15/3/2021).
Vaksinasi hari pertama ini menyasar ASN di beberapa instansi dan jajarannya, wartawan, abdi dalem, keluarga dari Keraton Yogyakarta keluarga Kadipaten Pakualaman, dan beberapa sasaran lain. Putri Keraton Yogyakarta berikut putra dari Pakualaman juga ikut hadir dalam vaksinasi ini.
Untuk pelaksanaan vaksinasi, pemda DIY bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan juga dengan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) sebagai tenaga vaksinator.
“Kami juga bekerja sama dengan RSUP dr Sardjito dan juga dari Dinas Kesehatan,” katanya.
Editor: Kuntadi Kuntadi