Tips Perjalanan ke Pantai Drini
Agar perjalanan Anda lebih nyaman, berikut beberapa tips yang bisa dipraktikkan:
Berangkat lebih pagi. Dengan berangkat sebelum pukul 7 pagi, Anda bisa terhindar dari macet di jalur utama.
Gunakan aplikasi peta digital. Aplikasi seperti Google Maps atau Waze bisa membantu mencari jalur tercepat.
Cek kondisi kendaraan. Karena jalur ke Gunungkidul banyak tanjakan dan turunan, pastikan rem dan mesin dalam kondisi prima.
Bawa uang tunai secukupnya. Beberapa warung atau loket tiket masih belum menerima pembayaran digital.
Siapkan fisik. Jika Anda tidak terbiasa dengan jalur berliku, pilih rute yang lebih mulus seperti JJLS.
Harga Tiket Masuk Pantai Drini
Harga tiket masuk ke Pantai Drini cukup terjangkau. Dengan membayar Rp10.000–Rp15.000 per orang (sudah termasuk akses ke pantai Baron, Kukup, dan Krakal), wisatawan sudah bisa menikmati keindahan pantai. Biaya parkir biasanya Rp3.000 untuk motor dan Rp5.000–Rp10.000 untuk mobil.
Daya Tarik Pantai Drini
Selain akses jalan, Pantai Drini punya banyak hal menarik:
- Pulau Drini: Pulau kecil yang bisa dijangkau saat air surut. Dari atas pulau, wisatawan bisa melihat pemandangan laut biru yang luas.
- Pasir Putih & Ombak Tenang: Cocok untuk wisata keluarga karena ada bagian pantai dengan ombak lebih tenang.
- Kuliner Ikan Segar: Banyak warung yang menjual hasil laut segar, mulai dari ikan bakar hingga olahan seafood.
- Spot Foto Instagramable: Tebing, perahu nelayan, hingga sunrise di Pantai Drini jadi incaran para fotografer.
Mengunjungi Pantai Drini kini semakin mudah karena tersedia 3 jalur alternatif ke Pantai Drini Gunungkidul yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Jalur via Imogiri – Panggang cocok untuk yang suka pemandangan, JJLS pas untuk yang ingin cepat sampai, dan jalur via Wonosari – Mulo – Baron cocok bagi wisatawan pemula. Dengan mengetahui rute-rute ini, perjalanan liburan ke Pantai Drini dijamin lebih lancar dan menyenangkan.
Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait