GUNUNGKIDUL, iNews.id- Sungguh apes nasib yang dialami Budiyanto Ngupoyo (39) warga Padukuhan Serut Kalurahan Ponjong Kapanewon Ponjong ini. Uang simpanan yang hendak digunakan untuk belanja toko kelontongnya ludes disikat maling.
Aksi tersebut terjadi pada Senin (24/10/2022) dinihari tadi. Laci tempat penyimpanan uang biasanya telah dirusak dan uang puluhan juta yang ia simpan di dalamnya juga ludes.
Kapolsek Ponjong AKP Yulianto mengatakan bahwa, pagi tadi sekira pukul 05.00 WIB, istri korban berna Siti Ustari (34) bermaksud mengambil makanan di dalam toko kelontong miliknya. Rencana makanan tersebut akan digunakan untuk teman minum teh.
"Ketika masuk ke toko, istri korban melihat pintu laci tempat menyimpan uang miliknya dalam keadaan terbuka,"kata dia, Senin.
Wanita ini kemudian berteriak memberitahukannya kepada suaminya, Budiyanto. Mereka kemudian bersama-sama melakukan pengecekan uang yang berada di meja dalam laci tersebut dan sudah raib.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait