BANDUNG, iNews.id - Herry Wirawan, terdakwa pemerkosa 12 santriwati pesantren di Kota Bandung wajahnya babak belur. Foto Herry Wirawan dengan wajah lebam-lebam ini viral di media sosial.
Dalam foto itu terlihat mata kanannya bengkak, pipi kanan membiru, dan ujung kanan bibirnya terlihat pecah. Dalam foto itu juga terlihat kedua tangannya memegang gambar empat ikan cupang.
Foto tersebut diduga kuat hasil editan menggunakan perangkat atau aplikasi untuk mengedit foto dari foto asli yang beredar sebelum.
Dalam foto asli, Hery Wirawan memegang selembar kertas surat keterangan identitas diri, alamat, dan profesi.
Foto mungkin sengaja dibuat dan disebarkan di media sosial sebagai gambaran kegeraman masyarakat terhadap perbuatan biadab Herry yang memperkosa belasan santriwatinya selama lima tahun, sejak 2016 hingga 2021.
Saat ini, sang predator anak-anak itu mendekam di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas 1 Bandung atau Rutan Kebonwaru, Jalan Jakarta Kota Bandung. Telah dua bulan lebih atau sejak 21 September 2021 lalu, Herry berada di rutan tersebut.
Kepala Rutan Kebonwaru Bandung Riko Stiven membantah Herry Wirawan dalam kondisi babak belur seperti dalam foto yang viral tersebut. Riko Stiven memastikan Herry Wirawan dalam kondisi sehat wal afiat tak kurang satu apapun.
Kepala Rutan Kebonwaru Bandung Riko Stiven mengatakan, terdakwa Herry Wirawan merupakan tahanan titipan Pengadilan Negeri (PN) Bandung karena kasus pemerkosaannya telah disidangkan.
Riko sempat berbincang dengan Herry pada Senin (13/12/2021) pagi. Bahkan Riko memfoto Herry yang mengenakan kemeja kotak-kotak dan celana jins. Selembar masker warna hitam tergantung di lehernya. Dalam foto itu, terdakwa Herry tampak segar bugar. Bahkan bibirnya menyunggingkan senyum.
Penampilan Herry tampak berubah dari foto yang beredar sebelumnya. Dalam foto sebelumnya, terlihat rambut Herry keriting namun dalam foto terbaru, rambut Herry lebih pendek. "Alhamdulillah kondisinya sehat. Baru saja kami ngobrol dengan yang bersangkutan," kata Kepala Rutan Kebonwaru Bandung kepada wartawan, Senin (13/12/2021).
Diketahui, belasan santriwati diperkosa oleh Herry Wirawan, guru sekaligus pemilik Pondok Pesantren (Ponpes) TM dan Ponpes MH Antappani. Saat ini, Herry Wirawan mendekam di Rutan Kelas 1 Bandung atau Rutan Kebonwaru, Jalan Jakarta, Kota Bandung.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait