Petugas kepolisian dan warga di rumah Rajinah di Paliyan, Gunungkidul. (foto: istimewa)

GUNUNGKIDUL, iNews.id - Rajinah (80) janda asal Padukuhan Gunungdowo, Kalurahan Giring, Kapanewon Paliyan, Kabupaten Gunungkidul ditemukan meninggal dalam kondisi tidak wajar di dalam rumahnya, Jumat (24/11/2023) petang. Korban terbaring di tempat tidur dengan kepala ditutup bantal dan ditemukan beberapa luka di tubuhnya. 

Rajinah selama ini tinggal sendirian di rumahnya. Jasadnya ditemukan pertama kali oleh dua tetangganya. Mereka curiga dengan kambing milik korban yang terus mengembik. 

“Korban pertama kali ditemukan oleh tetangganya Murtini dan Purwo,” kata Dukuh Gunungdowo, Sutarman.

Kedua saksi awalnya curiga dengan kambing milik korban yang terus mengembik. Padahal tidak biasanya kambing milik korban dalam kondisi mengembik karena kelaparan. 
 
Kedua saksi kemudian mendatangi rumah korban untuk mencari penyebabnya. Saat tiba kondisi pintu tertutup dan terkunci dari luar. 

“Ada penahan pintu berupa paku yang dibengkokkan," katanya.


Editor : Kuntadi Kuntadi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network