YOGYAKARTA, iNews.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta, mengawali pemberian vaksinasi Covid-19 kepada anak-anak usia 12-18 tahun. Vaksinasi perdana ini diikuti 250 pelajar yang sudah mendaftar melalui aplikasi Jogja Smart Service (JSS).
Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan, antusias pelajar mendaftar sebagai sasaran vaksinasi Covid-19 cukup tinggi. Tercatat ada 44.999 yang sudah mendaftar melalui aplikasi JSS.
“Vaksinasi ini untuk pelajar kelas VI SD, SMP dan SMA. Antusias mereka cukup tinggi dan semuanya mendaftar lewat aplikasi,” Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Yogyakarta Heroe Poerwadi di Yogyakarta, Selasa (13/7/2021).
Vaksinasi perdana ini dipusatkan di parkiran Gembiraloka Zoo. Setidaknya sudah ada 44.999 pelajar yang sudah terdaftar sebagai penerima vaksin dari rentang usia 12-18 tahun. Nantinya akan dibuat klaster agar alokasi dan pemberian vaksin bisa terpenuhi.
“Sekolah bisa ambil peran menyukseskan vaksinasi ini. Karena sasraan tidak hanya pelajar Yogyakarta tetapi juga dari luar daerah yang sekolah di Yogyakarta,” kata Heroe.
Vaksinasi bagi anak-anak ini menggunakan vaksin jenis Sinovac. Vaksin ini sama dengan yang diberikan kepada orang dewasa dengan jeda wktu 28 hari untuk suntikan pertama dan kedua.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait