BUpati Sleman Kustini menebar benih ikan dalam rangka memperingati Hari Sungai. (foto: istimewa)

SLEMAN, iNews.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menghadiri peringatan Hari Sungai tingkat Kabupaten 2023 di Dusun Daleman, Kalurahan Girikerto, Turi, Minggu (30/7/2023). Kegiatan diisi dengan Merti Kali (sungai) berupa penebaran benih ikan, menanam pohon danpelepasan burung. 

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan, peringatan hari sungai yang diwujudkan dengan merti kali ini memiliki makna sebagai ungkapan dan perwujudan rasa syukur kepada Tuhan. Sebagai perwujudan rasa handarbeni atas keberadaan sungai masyarakat harus meningkatkan kesadaran dalam memelihara sungai dan lingkungan. 

“Karena dalam sejarah peradaban manusia, sungai memiliki peran yang sangat penting sebagai salah satu pusat pertumbuhan permukiman," kata Kustini. 

Ungkapan rasa syukur ini bisa diwujudkan dengan menjaga kebersihan sungai dari sampah serta memelihara ekosistem di dalamnya. Bupati mengajak masyarakat untuk memelihara, merawat, dan menjaga sungai. 

“Jangan sampai aktivitas manusia mengganggu dan merusak keseimbangan alam dan lingkungan," ujar Kustini. 

Kustini mengatakan, sungai yang terjaga akan memiliki potensi wisata alam yang bisa dikunjungi wisatawan. Kondisi ini bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.


Editor : Kuntadi Kuntadi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network