YOGYAKARTA, iNews.id- Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Bergerak (Arak) menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM di depan Gedung Agung Kota Yogyakarta, Kamis (15/09/2022). Unjuk rasa ini merupakan aksi lanjutan dari aksi yang sebelumnya.
Koordinator media dan peliputan Arak, Brian mengatakan, selain menolak kenaikan harga BBM, ada sejumlah tuntutan yang ingin disampaikan lewat demo tersebut. Mereka juga menuntut pemerintah pusat agar menyelesaikan pelanggaran HAM berat yang belum terselesaikan hingga saat ini.
"Utamanya adalah penolakan kenaikan harga BBM. Karena kami melihat dampak ekonomi dan sosial yang ditimbulkan sangat berefek terhadap kesejahteraan masyarakat," kata dia, Kamis (15/09/2022).
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait