Rusia membantah telibat dalam pembantaian warga Bucha, Ukraina (Foto: Reuters)

Peskov mengatakan para diplomat Rusia akan melanjutkan upaya untuk bertemu di Dewan Keamanan PBB membahas temuan yang disebut Rusia sebagai provokasi Ukraina itu. Namun permintaan pertama sidang Dewan Keamanan PBB oleh Rusia ditolak.

"Inisiatif ini untuk mengangkat topik ke platform Dewan Keamanan PBB, menunjukkan bahwa Rusia ingin dan menuntut agar topik ini diangkat di tingkat internasional," kata Peskov.

Sementara itu Peskov enggan mengomentari apakah tragedi Bucha akan memengaruhi pembicaraan damai dengan Ukraina. Sedianya pembicaraan dilanjutkan pada Senin melalui konferensi video.


Editor : Ainun Najib

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network