Gugus tugas juga mencatat adanya 151 pasien yang dinyatakan sembuh, sehingga total ada 29.360 kasus. Pasien sembuh ini berasal dari Kota Yogyakarta 12 orang, Kabupaten Bantul 77 orang dan Kabupaten Kulonprogo 16 orang. Sedangkan dari Gunungkidul ada 18 orang dan Sleman 28 orang.
“Untuk kasus kematian ada penambahan enam sehingga total ada 846 kasus,” katanya.
Pasien meninggal ini, lima di antaranya berasal dari Kabupaten Sleman, laki-laki (65), perempuan (85), laki-laki (53) perempuan (59) dan perempuan (80). Satu kasus lagi berasal dari Kota Yogyakarta laki-laki (69).
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait