get app
inews
Aa Text
Read Next : Siapa Pembuat Patung Biawak Wonosobo? Ternyata Seniman Lulusan ISI Solo

1.000 Pelaku Seni dan Budaya di Bantul Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19

Selasa, 07 September 2021 - 13:55:00 WIB
1.000 Pelaku Seni dan Budaya di Bantul Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19
Bupati Bantul meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di pasar seni Gabusan, Jumat (7/9/2021). (Foto: istimewa)

BANTUL, iNews.id – Sebanyak 1.000 pelaku seni yang ada di Kabupaten Bantul mendapatkan vaksinasi Covid-19. Bupati berharap dengan adanya penurunan PPKM ke Level 3 akan ada pelonggaran, sehingga seniman bisa kembali pentas dan berkarya. 

“Walaupun PPKM sudah turun protokol kesehatan wajib dijalankan,” kata Bupati Bantul Abdul Halim Muslim, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Pasar Seni dan Wisata gabusan, Selasa (7/9/2021). 

Bupati mengatakan, saat ini Pemkab Bantul masih menunggu regulasi dari pemerintah pusat terkait kebijakan pelonggaran ini. Terpenting masyarakat harus disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, dan menghindari kerumunan. 

Pemkab bantul juga terus mempercepata pelaksanaan vaksinasi di masyarakat. Harapannya nanti aktivitas ekonomi kembali menggeliat dan kegiatan seni budaya kembali digelar.

“Semoga kegiatan seni dan budaya ini akan cepat pulih kembali,” katanya. 

Bupati mengaku bersyukur dengan adanya vaksinasi massal dengan menyasar para seniman dan budayawan. Apalagi kuotanya juga cukup banyak mencapai 1.000 dosis. 

Kepala Dinas Kebudayaan Bantul Nugroho Eko Setyanto mengatakan, kegiatan vaksinasi massal Covid-19 untuk pelaku seni ini merupakan kerjasama Dinas Kebudayaan DIY dengan Bantul. Target vaksinasi ini 1.000 orang dan jumlah pendaftar sudah melampaui target. 
 
“Pelaku seni ini merupakan aset budaya yang nantinya akan bersama-sama dengan kita untuk melaksanakan pemajuan kebudayaan di Kabupaten Bantul,” katanya.

Editor: Kuntadi Kuntadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut