117 Petarung Siap Ramaikan MMA One Pride Jogja Istimewa di GOR UNY
YOGYAKARTA, iNews.id - Sebanyak 75 petarung amatir tingkat regional dan 42 petarung profesional level nasional akan mengikuti MMA One Pride Jogja Istimewa di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada 9-10 Juni 2023. Kejuaraan yang didukung Pemda DIY ini, mengusung tema ‘Dari Biang Onar Menjadi Tenar Berprestasi, Yang Muda Yang Berdaya’.
“MMA One Pride Jogja Istimewa ini akan kami gelar di GOR UNY pada 9-10 Juni 2023,” kata Ketua Panitia, Iyuk Wahyudi, Rabu (7/6/2023).
Kejuaraan ini diselenggarakan Yayasan Dayasos Citra Korporat bekerja sama dengan Manajemen MMA One Pride Indonesia. Kejuaraan ini juga melibatkan talenta muda jebolan “Jogja Gelut Day” sebanyak 40 petarung.
“Nanti juga akan ada pertandingan internasional antara jagoan Indonesia melawan jagoan asal India,” katanya.
Kota Yogyakarta dipilih karena menjadi miniaturnya Indonesia. Ada banyak pelajar dari berbagai daerah yang melanjutkan pendidikan di Kota Yogyakarta. Mereka yang masih mengedepankan keakuannya, mencari jati diri, dan menuntut pengakuan dari lingkungan perlu diberikan pembinaan.
Editor: Kuntadi Kuntadi