2 Tentara Dipecat karena LGBT, Begini Tanggapan TNI AD
JAKARTA, iNews.id - Dua anggota TNI dipecat lantaran terbukti LGBT (lesbian, gay, biseksual, dan transgender). TNI AD menghormati putusan pengadilan militer tingkat pertama tersebut.
Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna menyebut TNI AD menghormati segala keputusan pengadilan maupun proses hukum yang sedang berjalan.
"Karena hal tersebut pastinya didasarkan pada ketentuan dan peraturan perundang undangan dalam rangka penegakkan Hak Asasi Manusia” kata Tatang dalam keterangannya di Jakartam Rabu, (8/6/2022).
Tatang mengajak semua pihak menerima dan menghormati proses pengadilan hingga perkara tersebut berkekuatan hukum tetap atau inkrah.
"Tanpa membuat pernyataan-pernyataan yang akan menimbulkan kegaduhan di masyarakat," jelasnya.
Pengadilan Militer menjatuhkan vonis pecat dan hukuman penjara kepada dua prajurit TNI yang terbukti melanggar kesusilaan. Keduanya juga terbukti LGBT (lesbian, gay, biseksual, dan transgender).
Salah satu prajurit TNI yang dipecat disebut sebagai Prada Terdakwa. Dia melakukan tindakan kesusilaan Mess Transit Mayonif di Banda Aceh pada 2020 silam.
Editor: Ainun Najib