get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Pemakaman Pakubuwono XIII, Warga Berdatangan ke Kompleks Makam Raja-Raja di Imogiri

Berusia 538 Tahun, Masjid di Bantul Ini Ternyata Peninggalan Panembahan Bodho Murid Sunan Kalijaga

Sabtu, 01 April 2023 - 16:53:00 WIB
Berusia 538 Tahun, Masjid di Bantul Ini Ternyata Peninggalan Panembahan Bodho Murid Sunan Kalijaga
Penampakan Masjid Sabilurrosyaad atau dikenal sebagai Masjid Kauman Wijirejo dari depan. Masjid ini merupakan peninggalan murid Sunan Kalijaga, Raden Trenggono yang sudah berusia sekitar 538 tahun. (Foto : iNews.id/Yohanes Demo)

BANTUL, iNews.id- Di Kabupaten Bantul banyak masjid memiliki sejarah menarik yang sudah berusia ratusan tahun. Salah satunya yakni Masjid Sabilurrosyaad yang terletak di Dusun Kauman, Kalurahan Wijirejo, Kapanewon Pandak, Bantul.

Masjid ini lebih dikenal dengan nama Masjid Kauman Wijirejo, sebuah masjid peninggalan Panembahan Bodho atau Raden Trenggono, cicit dari Raja Brawijaya V yang juga murid dari Sunan Kalijaga.

Pengurus takmir masjid, Haryadi menceritakan bahwa masjid Sabilurrosyaad ini didirikan pada tahun 1485 M oleh Panembahan Bodho atau sudah berusia sekitar 538 tahun. Masjid ini dibangun saat Raden Trenggono sedang belajar ilmu kepada Sunan Kalijaga.

"Masjid ini awalnya berukuran 7 X 7 meter, tetapi sekarang sudah lebih besar karena beberapa kali pemugaran," katanya, Sabtu (1/4/2023).

Dia mengatakan pemugaran masjid sudah dilakukan beberapa kali saat masa penjajahan Belanda hingga terakhir tahun 1997. Sehingga, dia menyebut bahwa bentuk asli masjid sudah tidak tampak lagi.

Haryadi mengatakan jika masjid Kauman Wijirejo ini merupakan satu-satunya masjid peninggalan Raden Trenggono yang ada di Bantul. Meski memiliki garis keturunan darah biru dari Demak, tetapi dia memilih datang ke Kauman untuk menyebarkan ajaran Islam.

"Panembahan Bodho adalah julukan dari Raden Trenggono yang diberikan oleh Sunan Kalijaga. Konon menurut cerita asal muasal diberi nama Panembahan Bodho yakni ketika dulu Raden Trenggono mendengar suara gemuruh dari arah selatan atau dari pantai selatan," kata Haryadi.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut