Cegah Varian XBB, Pemda DIY Segera Gencarkan Vaksinasi Booster
Ketua Kelompok Kerja Genetik Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada (UGM) dr Gunadi memprediksi Covid-19 subvarian Omicron XBB sudah masuk DIY sejak Oktober 2022.
Prediksi tersebut berdasar pada tren kasus harian Covid-19 di DIY yang meningkat beberapa waktu terakhir.
Data Pemda DIY kasus harian Covid-19 mengalami peningkatan sejak pertengahan Oktober 2022 dengan menyentuh 50 kasus per hari.
Puncaknya pada 2 November 2022 yang mencapai 139 kasus dalam sehari padahal sebelum-sebelumnya rata-rata kasus baru masih pada kisaran 20-30 kasus per hari. "Prediksi XBB masuk ke Yogyakarta Oktober, karena jumlah kasus meningkat (dibandingkan) periode Agustus-September," ujar Gunadi.
Editor: Ainun Najib