get app
inews
Aa Text
Read Next : Alasan Sebenarnya Jokowi Absen di Kongres III Projo, karena Pertimbangan Tim Dokter

Jokowi Ternyata Pernah Dorong Mobilnya saat Jadi Wali Kota Solo

Sabtu, 25 September 2021 - 15:10:00 WIB
 Jokowi Ternyata Pernah Dorong Mobilnya saat Jadi Wali Kota Solo
Mantan sopir Jokowi, Suliadi membagikan kisahnya saat mendampingi Jokowi ketika masih menjabat Wali Kota Solo. (Foto: Instagram @jokowi)

Dia pun mengungkap kegemaran Jokowi mendengarkan lagu saat berada di dalam mobil.

"Biasanya bawa kaset Metallica, gamelan Jawa, seperti itu," katanya.

Menurutnya banyak kisah serta kesan-kesan yang membekas di dirinya selama mendampingi Jokowi. Salah satu cerita unik yang diingatnya yaitu saat mengantar Jokowi pulang dari Semarang menuju Solo.

"Sampai di rumah Bapak masih tidur, saya tunggu bersama ajudannya. Pak Jokowi kemudian bangun dan tanya apakah sudah lama tidurnya, saya jawab sudah satu jam Pak," ceritanya.

"Pak Jokowi bilang kok tidak dibangunkan. Saya bilang Bapak kelihatan capek, saya sama ajudan nunggu di mobil, sebangunnya Bapak," ucapnya.

Suliadi pun mengungkap dirinya tak pernah dimarahi selama mendampingi Jokowi. Menurutnya Jokowi merupakan sosok yang berperan penting dalam hidupnya.

"Selama sama Bapak tidak pernah dimarahi. Saya senang Bapak jadi presiden, tidak neko-neko, tidak berubah sama saya," ujarnya.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut