Kontak Erat dengan Positif Covid-19, Puluhan ASN Sleman Di-swab PCR
Jumat, 18 Juni 2021 - 17:36:00 WIB
Sedangkan untuk hasil swab PCR ASN Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD). Joko menjelaskan dari 34 ASN Dispora, sembilan ASN hasilnya positif dan dari 18 ASN BKAD, dua ASN positif Covid-19. Mereka yang positif harus isolasi.
“Para ASN itu sebelumnya karantina dan selama karantina kantor Dispora dan BKAD dilakukan penyemprotan disinfektan,” katanya.
Kasus Covid-19 di Sleman hingga Jumat (18/6/2021) pukul 16.30 WIB, terkonfirmasi 18.965 kasus. Rinciannya dirawat 2.723 kasus, sembuh 15.702 kasus dan meninggal 540 kasus.
Editor: Ainun Najib