Puluhan Pelajar di Kulonprogo Tawuran Diwarnai Lemparan Batu
KULONPROGO, iNews.id - Puluhan pelajar dari beberapa sekolah di Kulonprogo diduga terlibat tawuran di sekitar SMAN 1 Pengasih, Minggu (29/1/2023). Dari rekaman CCTV mereka terlibat saling lempar batu sebelum akhirnya kabur dengan menggunakan puluhan sepeda motor.
Salah seorang driver ojek online (ojol) mengatakan, saat kejadian dirinya berada di belakang rombongan pelajar dari arah utara ke selatan. Ketika sampai di perempatan Margosari, mendadak dari arah barat ada puluhan pelajar menyerang dengan melempari dengan batu.
“Posisi saya di belakang rombongan, langsung dilempari dengan batu,” ujar Agus, seorang saksi.
Agus akhirnya berhenti dan sejumlah warga mengendalikan kondisi. Saat itu para remaja ada yang kabur ke arah selatan, timur dan berbalik ke arah utara. Kejadian ini langsung dilaporkan ke Polsek Pengasih dan personel kepolisian datang ke lokasi.
Akibat tawuran ini ada dua remaja yang terluka. Sejumlah pelajar yang berada di lokasi mengaku tidak tahu menahu penyebab tawuran. Saat kejadian dia ada di dalam rumah yang biasa untuk nongkrong anak-anak SMA. Mendadak terjadi keributan dan lemparan batu.
“Posisi tadi di dalam rumah situ, tidak tahu kejadiannya langsung ada saling lempar,” kata salah satu pelajar.
Editor: Kuntadi Kuntadi