Sudah Lalui Uji Klinis, Pakar Imuniologi UGM: Masyarakat Jangan Ragu Vaksin Covid-19
Rabu, 13 Januari 2021 - 14:45:00 WIB

Sementara itu Dokter Spesialis Paru RSA UGM, Siswanto, mengatakan, saat ini kasus Covid-19 berat dan kritis terus meningkat dari waktu ke waktu. Sedangkan kapasitas perawatan di rumah sakit terbatas. Untuk itu adanya vaksin menjadi salah satu solusi dalam mencegah penyebaran Covid-19.
"Meski sudah ada vaksin, tapi kita tidak boleh lengah hanya mengandalkan vaksin saja. Gerakan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan harus tetap dilakukan," tandasnya.
Program vaksinasi tahap pertama telah dimulai ditandai dengan penyuntikan dosis pertama vaksin Sinovac kepada Presiden Joko Widodo, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (13/1/2021).
Editor: Kuntadi Kuntadi