BANTUL, iNews.id- Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) BPBD Bantul kembali mengevakuasi seekor ular Sanca yang masuk ke pemukiman warga. Ular dengan panjang kurang lebih lima meter itu berhasil ditangkap saat hendak memangsa ternak bebek milik warga di Padukuhan Suruhan, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Rabu (18/1/2023).
Kepala Bidang Damkarmat BPBD Bantul, Irawan Kurnianto mengatakan evakuasi ular Sanca tersebut bermula dari adanya laporan dari pemilik rumah. Saat itu pemilik rumah mendengar suara kegaduhan seusai Salat Subuh di kandang bebek miliknya.
"Setelah menerima laporan kita langsung menerjunkan lima personel Damkarmat untuk melakukan evakuasi ular Sanca dengan peralatan sarung tangan, alat penangkap ular dan kantong goni," katanya, Rabu .
Irawan mengatakan, proses evakuasi ular berlangsung cepat. Meski melakukan perlawanan, petugas tidak mengalami kesulitan sama sekali karena ular sanca termasuk ulang yang tidak berbisa.
Editor : Ainun Najib
Follow Berita iNewsYogya di Google News