YOGYAKARTA, iNews.id - Komposisi barang ekspor paling besar di DIY ternyata disumbang oleh pakaian dalam wanita berupa bra. Nilai ekspor produk fashion ini mencapai Rp1,8 triliun pada tahun 2022 lalu.
Ketua Asosiasi Kawasan Berikat DIY, Heru K Setiono mengatakan, nilai ini menyumbangkan sekitar 20 persen dari total ekspor DIY pada tahun 2022 yang mencapai Rp8,6 triliun.
"Bisa dikatakan ekspor terbesar adalah bra," katanya, Rabu (17/05/2023).
Produk ekspor ini hanya ditopang oleh dua perusahaan besar saja, dengan jumlah karyawan sekitar 8.000 orang. Produk bra dari pabrik di DIY memang berorentasi pada pasar ekspor. Bahkan seluruh produk bra dari DIY dijual di pasar luar negeri dan distribusinya hampir ke semua negara.
"Terbesar ke Amerika, ada juga yang ke Eropa dan Asia," katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait