Ayam goreng kalasan, makanan khas Sleman Yogyakarta (ilustrasi). (Foto: Ist.)

6. Entok slenget

Buat kamu yang sedang berwisata di kawasan Turi, Pakem, Sleman, makanan khas ini wajib masuk dalam cullinary list. Entok slenget atau rica-rica entok ini berbahan dasar daging itik yang dipotong dadu kemudian diungkep sehingga menghasilkan daging yang lebih empuk dan tidak alot. 

Setelah diungkep, barulah daging entok dimasak ulang bersama rempah, kecap, dan cabai rawit. Sekilas, penyajiannya mirip dengan semur. 

Entok slenget paling nikmat disajikan ketika hangat. Dinamakan entok slenget karena aroma yang dikeluarkan begitu menyengat bersamaan dengan rasa pedas gurih yang berpadu dengan lalapan kubis dan mentimun, dijamin sungguh menggugah selera makanmu.  

Untuk menyantap satu porsi entok slenget, Anda perlu menyiapkan uang sekitar Rp20.000 saja.

Entok slenget khas Sleman. (Foto: Instagram/@entokslengetkangtanir)

7. Salak pondoh

Salak yang satu ini cukup populer di mana-mana, khususnya di Pulau Jawa. Karenanya, buah ini juga wajib masuk dalam daftar buah tanganmu saat ke Sleman. 

Tumbuh di daerah Turi, salak ini terkenal dengan daging buah yang tebal dan manis. Tak hanya dijadikan penganan dan oleh-oleh khas Sleman, tanaman ini ternyata juga menjadi flora identitas kebanggaan Kabupaten Sleman. 

Jika kamu berminat untuk mencicipnya, sapkan uang mulai dari Rp10.000 per kilogramnya. 

Itu dia makanan khas yang bisa kamu jajal saat berada di Sleman. Bagaimana, harganya ramah di kantong semua kan


Editor : Ahmad Islamy Jamil

Sebelumnya
Halaman :
1 2 3 4

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network