Datangi Kejari Sleman, Warga Purwomartani Tanyakan Kasus Hukum Pembangunan Balai Kalurahan
SLEMAN, iNews.id - Sejumlah warga Purwomartani, Kalasan, Sleman mendatangi Kejaksaan Negeri Sleman, Rabu (9/3/2022). Mereka mempertanyakan hasil pemeriksaan dari penyidik terkait proses pembangunan yang dirasa tidak transparan.
“Kami hanya ingin mempertanyakan kelanjutan soal kasus hukum dari pembangunan gedung Kalurahan Purwomartani. Kenapa tidak ada kelanjutan proses hukumnya,” kata S salah seorang warga usai bertemu dengan Kejari Sleman, Rabu (9/3/2022).
Menurutnya pembangunan gedung Kalurahan Purwomartani, sempat diselidik oleh penyidik dari Polres Sleman. Namun tidak ada progres terkait hasil pemeriksaan.
“Mungkin masih di Polres, kejaksaan belum mendapatkan informasi soal itu,” katanya.
Selama proses pembangunan kalurahan, warga tidak pernah melihat papan pengumuman proyek. Siapa yang melaksanakan pekerjaan hingga nilai proyek juga tidak ada yang tahu.
“Warga tahunya gedung sudah jadi, tidak pernah ada yang tahu siapa pelaksanaan anggaran dan proses lelangnya,” katanya.
Editor: Kuntadi Kuntadi