get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Tempat Parkir Motor sekitar Malioboro yang Strategis, Aman dan Murah untuk Wisatawan

DJ Perempuan Ditangkap Polisi Curi Iphone Temannya saat Syuting Video Klip di Malioboro

Rabu, 19 April 2023 - 14:24:00 WIB
DJ Perempuan Ditangkap Polisi Curi Iphone Temannya saat Syuting Video Klip di Malioboro
Ilustrasi pencurian handphone. (Foto: Istimewa)

YOGYAKARTA, iNews.id - Seorang DJ perempuan asal Tangerang, Banten, BES (24) ditangkap petugas Reskrim Polresta Yogyakarta. Dia tega mencuri iPhone milik temannya yang sedang syuting video klip di kawasan Malioboro, Yogyakarta.  

 Kasat Reskrim Polresta Yogyakarta, AKP Archey Nevada mengatakan, korban Lusiana Rianjani perempuan asal Malang, Jawa Timur. Aksi pencurian ini terjadi pada Minggu (28/3/2023) lalu, saat keduanya syuting di kawasan Malioboro.

Setelah syuting selesai, mereka berfoto di beberapa lokasi di Malioboro. Korban meminta pelaku untuk memfoto dirinya menggunakan iPhone miliknya. Karena tidak bisa mengoperasionalkan fitur airdrop, korban meminta tolong pelaku sekaligus memberi tahu passwordnya.

“Awalnya hanya diminta untuk memfoto dan handphone itu dikembalikan kepada korban,”ujar Archey. 

Akhirnya, mereka berjalan beriringan menyusuri kawasan Malioboro. Begitu melihat iPhone korban berada di saku belakang celananya, muncul niat tersangka untuk mencuri. Tersangka lalu berpura-pura memindahkannya ke tas ransel milik korban sembari menarik tangannya untuk memegang tas.

Tujuannya untuk memastikan bahwa handphone itu benar-benar berada di dalam tas. Setelah itu tersangka kembali mengeluarkan handphone itu tanpa sepengetahuan korban. Setelah berhasil mengambil, tersangka lalu menyelipkan handphone di dalam saku rok depan dan meninggalkan lokasi syuting.

Korban yang mengetahui iPhonenya hilang langsung melapor ke Polresta Yogyakarta. Dari laporan itu, petugas lantas melakukan penyelidikan di lapangan guna mengungkap kasus itu.

Editor: Kuntadi Kuntadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut