Kasus Covid-19 di Sleman Meledak, Gugus Tugas: Rekor Penambahan Tertinggi 291
SLEMAN, iNews.id - Gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Sleman mencatat penambahan kasus terkonfirmasi positif tertinggi selama masa pandemi pada Rabu (16/6/2021). Tercatat ada penambahan 291 kasus sehingga total kasus di Sleman menjadi 18.426 kasus.
“Iya, hari ini rekor lagi penambahan kasus Covid-19 di Sleman,” kata kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman, Joko Hastaryo, Rabu (16/6/2021) petang.
Joko mengatakan penambahan kasus iniu didominasi dari hasil tracing kontak kasus positif. Selain itu ada beberapa tempat yang berpotensi menimbulkan penyebaran Covid-19, dan dari periksaan mandiri. Selain itu juga saat libur Lebaran lalu ada aktivitas masyarakat yang cukup tinggi.
“Masyarakat agar disiplin dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19, termasuk mematuhi penerapan PPKM Mikro,” katanya.
Saat ini, dua fasilitas kesehatan (faskes) darurat hampir penuh. Warga yang terkonfirmasi tidak hanya menjalani isolasi di Asrama haji DIY saja, namun juga di Rusunawa Gemawang, selter UII dan Selter Unisa. Kedepan diharapkan juga ada selter di setiap kalurahan dan kapanewon.
“Dari 86 kalurahan di Sleman, hingga saat ini sudah ada 67 selter di 65 kalurahan. Dari 67 shelter ini, tersedia 1.179 bed,” katanya.
Secara akumulatif kasus Covid-19 di Sleman, (Rabu (8/1/2021 tercatat terkonfirmasi ada . kasus. Rinciannya, dirawat 2.275 orang, sembuh 15.662 orang dan meninggal dunia 529 orang. Dari jumlah tersebut bergejala 12.511 orang dan tanpa gejala 5.915 orang.
Editor: Kuntadi Kuntadi