Krisis Makin Memburuk, Sri Lanka Kirim 2 Menteri ke Rusia untuk Beli BBM
Senin, 27 Juni 2022 - 17:45:00 WIB
Seperti beberapa negara Asia Selatan lainnya, Sri Lanka tetap netral dalam perang di Eropa. Namun, Wijesekera mengatakan kementerian luar negeri dan duta besar Sri Lanka di Rusia telah membuat pengaturan untuk penjualan bahan bakar.
“Ada keuntungan bagi kami jika kami ingin membeli minyak langsung dari pemerintah Rusia atau perusahaan Rusia. Ada pembicaraan yang sedang berlangsung," katanya kepada wartawan, Minggu (26/6/2022).
Kekurangan bahan bakar telah menyebabkan protes terhadap pemerintah. Warga menuntut ketersediaan bahan bakar.
"Bulan lalu, negara itu membeli 90.000 metrik ton (99.000 ton) pengiriman minyak mentah Rusia untuk memulai kembali kilang satu-satunya," kata Wijesekera.
Editor: Ainun Najib