get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Gunungkidul Ini Jadi Favorit Wisatawan Lokal, Cocok untuk Weekend Trip

Pelabuhan Gesing Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini, Bisa Sumbang 5.000 Ton Ikan di DIY

Kamis, 19 Januari 2023 - 11:01:00 WIB
Pelabuhan Gesing Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini, Bisa Sumbang 5.000 Ton Ikan di DIY
Pelabuhan Gesing di Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul ditarget mulai beroperasi tahun ini. (Foto: istmewa)

YOGYAKARTA, iNews.id- Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Gesing di Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul ditarget mulai beroperasi tahun ini. Pelabuhan itu diyakini mampu menyumbang 5.000 ton ikan tangkap per tahun.

"Bisa mencapai 5.000 ton per tahun. Itu tambahan produksi ikan tangkap dari Pelabuhan Gesing saja kalau sudah optimal," kata Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) DIY Catur Nur Amin di Yogyakarta, Rabu (18/1/2023).

Catur menyebutkan pembangunan salah satu pelabuhan perikanan di DIY tersebut masih terus dikebut. Saat ini pembangunanya telah memasuki tahap penyelesaian pada bagian kolam. "Tahun ini ditargetkan sudah beroperasi," ucapnya.

Menurut Catur  jika pelabuhan itu telah beroperasi diharapkan banyak kapal-kapal penangkap ikan berukuran besar mulai 10 sampai 30 Grosston (GT) bisa berlabuh di pesisir DIY.

Pada 2022 produksi ikan tangkap di DIY mencapai 7.072 ton atau 100,12 persen dari target. Sedangkan di 2023, produksi ikan tangkap di provinsi ini ditargetkan masih terjaga di kisaran itu.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut