get app
inews
Aa Text
Read Next : Prabowo Rehabilitasi 2 Guru Luwu Utara yang Dipecat gegara Galang Iuran untuk Gaji Honorer

Pengumpulan Zakat Infaq dan Sedekah ASN Gunungkidul Terendah di DIY

Kamis, 02 Maret 2023 - 09:27:00 WIB
Pengumpulan Zakat Infaq dan Sedekah ASN Gunungkidul Terendah di DIY
Pengumpulan Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) dari ASN Gunungkidul ternyata terendah dibanding kabupaten lain. (Foto Ilustrasi : Ist)

Rakerda Baznas Gunungkidul Tahun 2023 diikuti oleh OPD di lingkungan Pemkab Gunungkidul. UPT Puskemas, Kapanewon dan Instansi vertikal. Dalam kesempatan juga dilakukan MOU pemberian dana operasional Baznas bersama Kantor Kementrian Agama (Kemenag). 

Sementara Seda Gunungkidul, Sri Suhartanta mengajak seluruh ASN, meningkatkan pembayaran ZIS melalui Baznas serta mendukung penguatan kelembagaan Baznas sebagai pengelola Zakat dan Sodaqoh.

“Semakin banyak pengumpulan yang diperoleh, maka akan semakin banyak program yang bisa direalisasikan di tahun 2023 mendatang,” katanya.

Sri Suhartanta juga mengajak pengurus Baznas mengikuti transformasi digital baik dari pengumpulan ZIS, pelaporan,  penerimaan, serta pemanfaatan. Mantan Kepala BKAD tersebut juga mengajak Baznas meningkatkan SDM dalam pengelolaan ZIS. 

“Apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Ketua dan pengurus Baznas Kabupaten Gunungkidul yang telah bekerja secara optimal, bersih, amanah dan profesional serta dapat membuat program-program unggulan,” katanya.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut