get app
inews
Aa Text
Read Next : Aktivitas Merapi Terus Meningkat, BNPB Minta Warga 3 Kabupaten di Jateng Waspada

Gunung Merapi Keluarkan Guguran Lava Sejauh 3 Km

Minggu, 08 November 2020 - 22:05:00 WIB
Gunung Merapi Keluarkan Guguran Lava Sejauh 3 Km
Pengamatan Gunung Merapi dari Pos Pantau Jrakah, Boyolali, Jawa Tengah. (iNews.id/Tata Rahmanta)

YOGYAKARTA, iNews.id - Gunung Merapi hari ini menunjukkan aktivitas signifikan. Lava guguran dilaporkan meluncur ke sisi barat dengan jarak tiga kilometer dari puncak.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Hanik Humaida mengatakan guguran lava terjadi pada pukul 12.50 WIB. Namun demikian dia menyebut bahwa fenomena guguran yang terjadi tadi siang merupakan fenomena yang biasa terjadi di Gunung Merapi.

"Guguran tadi tidak disertai dengan kejadian awan panas," katanya kepada wartawan Minggu (8/11/2020).

Dijelaskannya untuk arah luncuran kali ini tidak lagi menuju arah Kali Gendol atau tenggara. Nemun menuju arah Kali Sat di sisi barat Gunung Merapi.

Ketika disinggung potensi bahaya, Hanik mengatakan potensi bahaya saat ini yaitu guguran lava, lontaran material vulkanik dari erupsi eksplosif, serta awan panas sejauh maksimal 5 km dari puncak Merapi.

Dari catatan BPPTKG sejak pukul 12.00 sampai dengan pukul terjadi gempa guguran sebanyak 11 kali dengan amplitudo 4-55 mm, durasi 12.8-113.1 detik. Kemudian gempa eembusan sebanyak 26 kali, hybrid/fase banyak sebanyak 87 kali dan gempa vulkanik dangkal enam kali.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut