Kasus Covid-19 di Sleman Meledak, Gugus Tugas: Rekor Penambahan Tertinggi 291

SLEMAN, iNews.id - Gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Sleman mencatat penambahan kasus terkonfirmasi positif tertinggi selama masa pandemi pada Rabu (16/6/2021). Tercatat ada penambahan 291 kasus sehingga total kasus di Sleman menjadi 18.426 kasus.
“Iya, hari ini rekor lagi penambahan kasus Covid-19 di Sleman,” kata kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman, Joko Hastaryo, Rabu (16/6/2021) petang.
Joko mengatakan penambahan kasus iniu didominasi dari hasil tracing kontak kasus positif. Selain itu ada beberapa tempat yang berpotensi menimbulkan penyebaran Covid-19, dan dari periksaan mandiri. Selain itu juga saat libur Lebaran lalu ada aktivitas masyarakat yang cukup tinggi.
“Masyarakat agar disiplin dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19, termasuk mematuhi penerapan PPKM Mikro,” katanya.
Editor: Kuntadi Kuntadi