Objek Wisata di KRB III Merapi Ditutup Sementara
Jumat, 11 Maret 2022 - 08:04:00 WIB
Dia mengatakan, untuk kawasan wisata dengan radius aman tetap dapat beroperasional baik itu yang di wilayah Kapanewon (Kecamatan) Cangkringan maupun Pakem.
"Kawasan wisata Kaliurang berjarak 6,8 kilometer dari puncak Merapi, destinasi yang berada di seputaran Kopi Merapi berjarak 7 kilometer, wisata Golf Merapi 9 kilometer dan yang lainya masih beroperasional," katanya.
Suparmono mengatakan, untuk jip wisata Lava Tour Merapi juga masih diperbolehkan beroperasi. Namun tetap harus di luar radius 5 kilometer dari puncak Merapi.
"Kami juga melarang jip wisata, melakukan pembatasan kegiatan di sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi karena rawan terjadi banjir lahar hujan," katanya.
Editor: Ainun Najib