Makanan Khas Jogja yang Wajib Dicoba, Ada Belalang Goreng dan Tengkleng Gajah

Bakpia Pathok
Makanan satu ini merupakan oleh-oleh sejuta umat bagi siapa saja yang dari Jogja. Mempunyai rasa yang manis dan teksturnya yang renyah menjadikan bakpia digemari banyak orang apalagi wisatawan. Pada awalnya bakpia pathok hanya ada 1 isian rasa yaitu kacang hijau, namun seiring berjalannya waktu para pengusaha bakpia pathok mulai berinovasi dengan menambahkan varian isian rasa seperti coklat, keju, kacang merah, dan lainnya.
Sate Kere
Sate kere terbuat dari koyor sapi yaitu bagian urat atau otot sapi yang diolah dengan bumbu tertentu hingga saat dibakar menghasilkan aroma yang menggiurkan. Sate kere ini bisa ditemui di pasar Beringharjo.
Mie Lethek
Makanan khas Jogja satu ini mempunyai histori yang menarik, berawal dari kedatangan umat Yassir dari Yaman untuk menyebarkan agama Islam, ia kemudian membuat mie dari bahan yang mudah didapatkan penduduk sekitar yang bertujuan untuk membantu penduduk mengkonsumsi makanan sehat yang dibuat dari bahan alami. Mie ini juga tidak memakai pemutih sehingga bentuknya yang seperti kotor dan kata lethek berasal dari letheg yang berarti kotor.
Mie lethek biasanya disajikan dengan telur bebek atau telur ayam kampung, suwiran ayam, dan sejumlah sayuran atau juga bisa ditambah dengan nasi.
Brongkos
Brongkos merupakan kuliner berkuah hitam yang berasal dari penggunaan kluwak yang dicampur dengan santan. Kuliner sejenis rawon satu ini sering menjadi hidangan keraton untuk menyambut tamu kerajaan.
Makanan ini biasa disajikan dengan nasi hangat, dan isian sayurnya adalah kacang tolo, tahu, telur dan koyor. Brongkos mempunyai rasa yang gurih dan pedas yang berasal dari bumbu cabe rawitnya.
Editor: Kuntadi Kuntadi